Bullying atau kekerasan di sekolah merupakan masalah yang serius dan terus menjadi perhatian masyarakat di seluruh dunia termasuk di negara Jepang. Masalah ini dapat menimbulkan dampak psikologis dan sosial yang berkepanjangan bagi korban dan pelakunya. Atas alasan ini, banyak anime mengangkat tentang pembullyan atau bully yang dibuat untuk memberikan perhatian khusus pada masalah satu ini.
Jepang mirip dengan Korea Selatan tentang masalah ini. Di Jepang maupun Korea, pembullyan di sekolah merupakan kanker akut yang menjadi salah satu masalah yang sulit untuk diberantas. Karena itu, penggunaan kultur pop seperti manga dan anime cukup efektif untuk membahas bahaya pembullyan bagi korban.
Table of contents
Daftar 7 Anime Tentang Pembullyan
Bicara soal hubungan bullying dan kultur pop Jepang, kita nggak bisa melepaskan hal ini dari eksistensi anime pembullyan yang bercerita tentang bahaya bully bagi para korbannya. Setelah membahas mengenai drama Korea tentang bullying, kita akan membahas anime terkenal yang mengangkat tema serupa. Baik itu anime dari genre shounen, drama sampai genre dark fantasy. Nah buat kamu yang penasaran, berikut ini adalah 7 anime tentang pembullyan yang wajib kamu tonton minimal sekali seumur hidup. Check this out~
7. Orange
Anime pertama tentang pembullyan dan korban bully adalah Orange. Anime satu ini berkisah tentang sekelompok siswa yang berusaha untuk mengubah masa depan seorang temannya yang mengalami bullying dan depresi. Tentu saja, anime ini punya vibes yang sangat sedih karena kita bisa melihat bagaimana karakter-karakter dalam anime ini sangat terpengaruh bullying.
Hal yang bisa kita dari anime ini adalah fakta bahwa kasus bullying berdampak besar bagi masa depan seseorang dan sudah seharusnya kita bisa mengendalikan diri untuk nggak menyakiti perasaan orang lain karena hal tersebut bisa menghancurkan hidup seseorang.
6. A Silent Voice
Selanjutnya ada anime sekaligus film bullying berjudul Koe No Katachi atau punya nama lain A Silent Voice. A Silent Voice sendiri merupakan anime yang berkisah tentang laki laki pelaku bully yang mencoba memperbaiki kesalahannya dan mulai berteman dengan perempuan sekelasnya yang menjadi korban bullyingnya di masa lalu. Anime ini menggunakan pendekatan drama layaknya film anime karya Makoto Shinkai. Terlepas dari itu, Koe No Katachi menunjukkan bahwa kita dapat belajar dari kesalahan kita dan merangkul orang yang kita sakiti dengan meminta maaf dan berubah menjadi lebih baik.
5. March Comes in Like A Lion
Kemudian ada anime March Comes in Like a Lion. Anime satu ini mengisahkan tentang seorang pemain shogi yang mengalami kesulitan dalam hidupnya karena berbagai masalah. Salah satu masalah yang ia alami adalah pembullyan. Masalah tersebut kemudian perlahan-lahan terkikis saat sang karakter utama bertemu dengan keluarga yang hangat dan penuh kasih sayang untuk membantunya.
Ada banyak pelajaran yang bisa yang bisa kita petik dari March Comes in Like A Lion. Anime bergenre drama ini menunjukkan pada penonton betapa pentingnya memiliki orang orang terdekat yang dapat mendukung dan memotivasi kita dalam menghadapi masalah.
4.Your Lie in April
Ada banyak sekali anime yang diadaptasi menjadi film maupun drama live-action. Salah satunya adalah anime tentang pembullyan berjudul Your Lie in April. Anime satu ini mengisahkan tentang seorang pianis jenius yang terjebak dalam trauma masa kecilnya.
Di tengah traumanya tersebut, ia bisa bertemu dengan seorang pemain biola yang sangat berbakat yang membantunya mengatasi masalahnya. Anime tentang bully ini menunjukkan bahwa kita dapat mengatasi trauma masa lalu dan belajar menerima diri kita sendiri dengan dukungan dari orang-orang terdekat.
3. Hyouka
Lalu ada anime Hyouka. Anime satu ini berkisah tentang sekelompok anak anak SMA yang membentuk klub peneliti tersembunyi untuk menyelesaikan berbagai misteri di sekolah mereka. Sebenarnya anime ini lebih mirip dengan serial detektif dan misteri. Namun, anime satu ini juga memiliki bumbu bullying pada kisahnya.
Hyouka sendiri menunjukkan bahwa kita dapat mengatasi tekanan dan pandangan negatif orang lain tentang diri kita sendiri dengan memperkuat nilai-nilai positif seperti keberanian, kemandirian, dan kepercayaan diri.
2. Mahou Shoujo Site
Para pecinta anime garis keras pasti sudah nggak asing dengan istilah mahou shoujo alias magical girl. Buat kamu yang mungkin belum tahu, mahou shoujo adalah istilah subgenre anime dan juga manga yang memperlihatkan perempuan-perempuan dengan kekuatan sihir.
Nah salah satu anime dari subgenre ini adalah Mahou Shouho Site. Anime bergenre dark fantasy ini bercerita tentang seorang perempuan yang hidup dengan keluarga yang keras . Ia merasa terjebak dalam kehidupannya yang nggak bahagia. Anime tentang pembullyan, pelaku bullying dan korban bully ini mengangkat tema kekerasan, balas dendam dan trauma psikologis yang sering kejadian di dunia nyata. Buat kamu yang ingin menonton anime mahou shoujo cerita yang out of the box, anime mungkin jadi satu satunya yang layak kamu saksikan!
1. My Hero Academia
Terakhir ada anime My Hero Academia alias Boku No Hero. Manga dan anime shounen satu ini bercerita tentang dunia di mana kekuatan super menjadi hal yang biasa. Karakter utama dalan anime ini bernama Izuku Midoriya yang bermimpi ingin menjadi pahlawan super terhebat, meskipun terahir tanpa kekuatan super. Ia kemudian masuk ke salah satu sekolah dimana semua murid muridnya memiliki kekuatan super.
Tentu dalam prosesnya, sang tokoh utama mendapat bullying dari lingkungan sekitarnya karena nggak memiliki kekuatan super sama sekali. Bukannya berniat membalas dendam, Izuku justru memutuskan untuk membuktikan dirinya layak untuk menjadi seorang pahlawan super. My Hero Academia sendiri mengajarkan kita tentang keberanian, kerja keras dan persahabatan.
Nah itulah 7 anime tentang pembullyan dan korban bully. Gimana nih menurut kamu? Apakah kamu pernah menonton salah satu anime di atas? Perlu dicatat, anime tentang bullying ini bisa berpotensi untuk mengajar tindak kekerasan. Sebagai penonton, kita harus bisa memfilter isi dari anime yang ditonton. Happy Watching, guys!