10 Rekomendasi Anime Raja Iblis Terbaik yang Sayang Jika Dilewatkan!

Ada banyak sekali jenis cerita anime yang memikat dan populer di kalangan para pecinta anime. Salah satunya adalah anime dengan tema raja iblis. Yup, anime raja iblis bisa dikatakan sebagai salah satu genre terbaik dan terpopuler di kalangan pecinta anime. Pesona kegelapan dan juga kekuatan overpower menjadi salah dua alasan terkenalnya jenis cerita anime ini. Nggak mengherankan kalau banyak orang yang kerap menulis rekomendasi mengenai anime raja iblis terbaik versinya sendiri.

Tentu saja selain cerita dan animasinya yang kerap memukau, ada banyak sekali alasan kenapa banyak penggemar yang mencari rekomendasi anime raja iblis terbaik untuk mereka tonton. Misalnya, anime raja iblis sendiri kerap memperlihatkan karakter-karakter jahat yang mempesona dengan background yang menarik. Selain itu, anime raja iblis juga kerap membahas intrik politik, pertempuran epik dan dunia yang dikuasai kejahatan.

10 Rekomendasi Anime Raja Iblis Terbaik

Setelah mengetahui beragam alasan kenapa anime raja iblis terkenal, kamu pasti ingin tahu juga anime raja iblis mana sih yang layak untuk ditonton? Sama seperti genre lain, ada banyak anime raja iblis yang membosankan dan kurang bagus. Atas alasan tersebut, Popstation.id sudah merangkum 10 rekomendasi anime raja iblis terbaik yang sayang jika kamu lewatkan. Oke daripada berlama-lama lagi, yuk langsung aja simak daftar rekomendasinya di bawah ini!

10. Assassination Classroom

Assassination Classroom

Rekomendasi anime raja iblis terbaik yang pertama adalah Assassination Classroom. Anime satu ini sangat menarik karena berhasil menggabungkan elemen komedi, aksi dan drama. Assassination Classroom sendiri bercerita tentang sekelompok anak sekolah yang harus membunuh gurunya yang merupakan makhluk setara raja iblis. Jadi selain belajar pelajaran umum, mereka juga mempelajari seni membunuh makhluk yang lebih kuat dari mereka.

9. BOFURI: I Don’t Want To Get Hurt, So I’ll Max Out My Defense

BOFURI: I Don’t Want To Get Hurt, So I’ll Max Out My Defense

Rekomendasi anime raja iblis terbaik selanjutnya ada anime adaptasi light novel dan manga shoujo berjudul BOFURI: I Don’t Want To Get Hurt, So I’ll Max Out My Defense. Bofuri sendiri bercerita tentang seorang gamer pemula bernama Kaede Honjou yang mencoba bermain game VRMMO terkenal berjudul New World Online

Karena seorang pemula, Kaede Honjou akhirnya menggunakan semua poin statistik dalam gamenya untuk pertahanan. Siapa sangka, karakter gamenya tersebut menjadi sangat kuat dan nggak terkalahkan layaknya seorang raja iblis. Walhasil, ia nggak terkalahkan dan kebal terhadap semua jenis serangan.

8. Wise Man’s Grandchild

Wise Man’s Grandchild

Selanjutnya ada anime berjudul Wise Man’s Grandchild. Anime raja iblis satu ini menggunakan konsep anime dan manga isekai yang menarik. Kamu akan mengikuti perkembangan karakter utama yang lemah namun berubah menjadi karakter yang sangat-sangat kuat. Karakter utama dalam anime ini awalnya merupakan seorang pegawai yang kemudian terlahir kembali ke dunia fantasi yang penuh sihir.

Sialnya, dunia baru tempatnya terlahir kembali telah dikuasai oleh kekuatan jahat raja iblis. Ia kemudian berusaha untuk bertambah kuat, meningkatkan sihir dan kemampuannya untuk melindungi banyak orang, mengalahkan raja iblis yang selama ini menguasai dunia barunya tersebut.

7. The Devil Is A Part-Timer

rekomendasi anime raja iblis terbaik
The Devil Is A Part-Timer

Berikutnya ada anime The Devil is A Part-Timer. Anime satu ini sangat sempurna bagi kamu yang ingin menonton cerita raja iblis yang ringan, lucu tapi sangat emosional. The Devil Is A Part-Timer menceritakan kisah iblis yang kuat dari dunia lain yang dikalahkan oleh Pahlawan Emilia. Hasilnya, sang raja iblis kemudian dikirimkan secara paksa ke dunia manusia.

Salah satu alasan kenapa The Devil is a Part-Timer masuk dalam rekomendasi anime raja iblis terbaik adalah gaya penceritaannya. Sepanjang cerita, penonton akan melihat bagaimana karakter utama berusaha untuk bertahan hidup di dunia baru sebagai seorang pegawai restoran. Yup anime ini penuh dengan humor mirip anime One Punch Man serta memiliki narasi cerita raja iblis dengan sudut yang sangat berbeda.

6. That Time I Got Reincarnated As A Slime

rekomendasi anime raja iblis terbaik
That Time I Got Reincarnated As A Slime

Bagi para penggemar anime Isekai, That Time I Got Reincarnated As A Slime bukan anime yang asing lagi. Yup anime ini bercerita tentang raja iblis bernama Rimuru. Berbeda dengan penampilan raja iblis pada umumnya, Rimuru memiliki wujud berupa slime.

Siapa sangka, wujudnya sebagai slime ini bukanlah wujud yang sembarangan. Ia mewarisi kekuatan yang sangat luar biasa bahkan ia bisa menciptakan kerajaan monsternya sendiri. Ia kemudian membuat peradaban monster yang kuat dan menyangi kerajaan-kerajaan lain.

5. Overlord

rekomendasi anime raja iblis terbaik
Overlord

Buat kamu yang memang mencari rekomendasi anime raja iblis terbaik, maka Overlord nggak boleh kamu lewatkan. Yup, anime satu ini bercerita raja iblis yang menggunakan konsep game MMORPG. Overlord sendiri mengisahkan sosok Momonga yang merupakan seorang player yang hidup dalam game tersebut meski gamenya sudah ditutup.

Cerita mengenai game MMORPG seketika berubah menjadi kisah mengenai raja iblis, penguasa kegelapan. Sang karakter utama, Momonga akhirnya menaklukan berbagai kerajaan dengan pasukan yang kuat. Overlord sendiri menjadi salah satu anime yang wajib ditonton jika kamu memang menyukai cerita penaklukan yang penuh instrik politik dan kekuasaan.

4. The Irregular At Magic High School

The Irregular At Magic High School

Sama seperti namanya, The Irregular at Magic High School, merupakan anime yang bercerita tentang kehidupan di sekolah sihir. Namun, anime ini cukup berbeda bahkan bertentangan. Pasalnya, The Irregular at Magic High School berlatar di abad ke-21 dimana sihir ini digabungkan dengan teknologi zaman sekarang. Meski nggak terlalu berkaitan dengan raja iblis, anime satu ini punya jalur cerita yang cukup mirip. Dimana sang tokoh utama memiliki kekuatan langka yang setara raja iblis.

3. Demon King Daimao

Demon King Daimao

Rekomendasi anime raja iblis berikutnya jatuh pada Demon King Daimao. Demon King Daimao sendiri merupakan anime fantasi klasik yang berlatar di dunia fantasi yang memiliki sistem kekuatan berupa sihir. Sama seperti anime klasik, anime ini berkisah tentang seorang anak yang berusaha untuk menjadi penyihir yang kuat.

Uniknya, sang MC kemudian berubah menjadi seorang raja iblis. Padahal ia adalah sosok yang baik hati. Namun, ia tetap melanjutkan hidup dan tujuannya. Demon King Daimao sendiri menampilkan tokoh utama bah seorang dewa yang memiliki kekuatan overpowered dan nggak terkalahkan oleh karakter lainnya.

2. How Not To Summon A Demon Lord

rekomendasi anime raja iblis terbaik
How Not To Summon A Demon Lord

Selanjutnya ada anime How Not to Summon Lord. How Not to Summon Lord adalah anime fantasi-komedi yang menampilkan pertarungan sensasional dengan perkembangan cerita dan yang menarik. Dua alasan itulah yang membuat How Not to Summon Lord layak masuk ke dalam rekomendasi anime raja iblis terbaik versi Popstation.id

How Not to Summon Lord bercerita tentang seorang elf yang memiliki kekuatan nggak terbendung. Ia bahkan bisa memanggil dan melahirkan kembali seorang raja iblis untuk menemani petualangannya. Menariknya, sang raja iblis ini terlahir sebagai orang biasa. Hal inilah yang membuat How Not to Summon Lord memilik narasi raja iblis yang lucu nan memikat penonton.

1. The Misfit of Demon King Academy

rekomendasi anime raja iblis terbaik
The Misfit of Demon King Academy

Daftar rekomendasi anime raja iblis terbaik yang terakhir adalah The Misfit of Demon King Academy. Anime satu ini bercerita tentang raja lblis Anos Voldigoad, yang mengorbankan hidupnya untuk mengakhiri perang kacau antara manusia dan iblis.

Setelah 2000 tahun mati, sang raja iblis bereinkarnasi. Ia kemudian sadar bahwa kekuatan sihirnya menurun sangat drastis. Ia kemudian memasuki Akademi Raja Iblis, sebuah akademi yang dibuat oleh ras iblis yang bertujuan untuk menemukan identitas raja iblis mereka setelah reinkarnasi. Tentu saja hal ini menjadi lucu dimana seorang raja ilbis yang sesungguhnya harus kembali belajar dan membuktikan dirinya sebagai seorang raja iblis sejati.

Nah itulah 10 rekomendasi anime raja iblis terbaik yang sayang jika kamu lewatkan. Gimana? Apakah ada anime raja iblis favoritmu di atas? Atau kamu punya rekomendasi tersendiri? Kalau berkenan, yuk tulis di kolom komentar di bawah!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *