7 Fakta Thors Vinland Saga yang Belum Banyak Diketahui!

Sudah tahu dengan Vinland Saga? Yup, anime yang satu ini memang sempat populer, karena punya plot cerita yang menarik dengan pertarungan-pertarungan yang memanjakan mata. Salah satu karakter terkuat yang ada di anime ini bernama Thors, ayah dari Thorfinn yang merupakan MC dari Vinland Saga. Lantas, sekuat apa sih sebenarnya Thors Vinland Saga? Apa saja fakta-fakta tentang dirinya yang belum banyak diketahui?

7 Fakta Thors Vinland Saga

Kalau kamu sudah ngikutin cerita Vinland Saga sejak awal rilis, pasti sudah nggak asing dengan sosok Thors, kan? Ayah dari Thorfinn ini memang terkenal sangat kuat dan sulit dikalahkan. Makanya nggak heran kalau dia dipercaya jadi Komandan Jomsviking bersama dengan Thorkell. Namun, informasi tentang Thors di Vinland Saga sebenarnya sangatlah terbatas.

Hal itu dikarenakan kehadirannya di cerita anime ini bisa dibilang nggak lama, karena harus terbunuh akibat pengkhianatan yang dilakukan temannya sendiri. Meskipun demikian, Popstation.id sudah mengumpulkan sejumlah fakta tentang Thors Vinland Saga yang menarik untuk diketahui. Baca ulasan lengkapnya di bawah ini, ya!

1. Thors Adalah Komandan Jomsviking yang Dihormati

Thors vinland saga
Petarung Jomsviking

Dalam cerita Vinland Saga, kita akan dikenalkan dengan kelompok yang bernama Jomsviking. Diceritakan pada tahun 987, terjadi pertempuran antara Jomsviking melawan Kerajaan Norwegia.

Nah, Thors sendiri berperan sebagai Komandan Jomsviking bersama dengan Thorkell. Thor dan Thorkell terkenal sebagai komandan yang sangat kuat dan dan ditakuti. Saking kuatnya Thors, sampai-sampai pemimpin Jomsviking, Sigvaldi, sangat hormat kepadanya.

2. Petarung Terhebat di Vinland Saga

Karakter Terkuat di Vinland Saga

Dari sekian banyaknya karakter di Vinland Saga, bisa dibilang Thors menjadi salah satu yang terhebat. Bahkan, banyak juga yang berpendapat kalau Thors adalah petarung terhebat dan belum ada satu pun yang bisa menandinginya.

Bisa kita lihat dalam duel, di mana Thors berhasil mengalahkan karakter-karakter kuat, seperti Askeladd dan Thorkel. Kekuatannya begitu hebat, sampai-sampai Floki, salah satu petinggi Jomsviking, nggak berani menghadapinya secara langsung, bahkan dengan satu pasukan Jomsviking.

3. Menikah dengan Anak dari Pemimpin Jomsviking

Pernikahan yang Bahagia

Sebagai seorang Komandan Jomsviking yang sangat kuat, Thors Vinland Saga adalah sosok yang sangat dihormati di kalangan Jomsviking, termasuk oleh pemimpinnya, Sigvaldi. Terpukau dengan kemampuan Thors, Sigvaldi pun akhirnya menjodohkan Thors dengan putrinya yang bernama Helga.

4. Punya Dua Anak dari Pernikahannya dengan Helga

Thors vinland saga
Ylva dan Thorfinn

Setelah menikah dengan anak dari pemimpin Jomsviking, Helga, Thors dikaruniai dua orang anak, yaitu Ylva dan Thorfinn. Nah, dalam cerita Vinland Saga ini, kita akan lebih banyak diperlihatkan dengan perjalanan Thorfinn, karena dia menjadi MC atau karakter utama di anime ini.

Dalam cerita Vinland Saga, Ylva digambarkan sebagai sosok yang sangat tegar dan menjadi tulang punggung keluarganya. Sebab setelah kematian ayahnya, Thorfinn memutuskan pergi untuk melakukan balas dendam. Mau nggak mau, Ylva harus tetap tinggal untuk merawat ibunya yang sedang sakit-sakitan.

5. Thors Memalsukan Kematiannya

Thors vinland saga
Cerdik dalam Strategi

Setelah memiliki anak, Thors Vinland Saga mulai merasa lelah dengan kehidupan perangnya, jadi dia memutuskan untuk memalsukan kematiannya dan memilih hidup damai sebagai seorang petani. Thors menjalani kehidupan yang tenang bersama keluarganya di sebuah daerah di Iceland.

Namun, Jomsviking akhirnya tahu kalau Thors masih hidup dan memalsukan kematiannya. Nggak pakai lama, Jomsviking pun langsung menemui Thors dan memaksanya untuk kembali ke medan peperangan. Pada saat itu, Thors dipanggil untuk memperkuat pasukan Kerajaan Denmark yang sedang berperang dengan Inggris.

6. Dikhianati oleh Rekannya Sendiri

Thors vinland saga
Dikhianati

Nah, pemanggilan kembali Thors Vinland Saga ke Jomsviking merupakan perintah langsung dari Sigvaldi melalui Floki. Floki sendiri adalah salah satu petinggi Jomsviking yang mendapatkan tugas untuk mengumpulkan seluruh pasukan, termasuk juga Thors.

Secara terpaksa, Thors mengikuti menuruti permintaan Floki untuk kembali ke medan peperangan. Sebab kalau dia membangkang, semua warga yang ada di desanya akan dihabisi oleh Floki dan pasukannya. Bersama dengan beberapa orang di desanya, Thors pun memutuskan untuk berangkat.

Di tengah perjalanan, Thors dikejutkan dengan kemunculan anaknya, Thorfinn, dari dalam tong. Meskipun masih anak-anak, Thorfinn terlihat sangat ngotot pengin ikut bersama ayahnya dalam medan perang. Nah, ketika memasuki daerah Kepulauan Faroe, tiba-tiba saja rombongan Thors dikepung oleh pasukan bajak laut Askeladd.

Usut demi usut, ternyata secara diam-diam Floki membayar Askeladd untuk membunuh Thors. Meskipun Sigvaldi sudah memaafkan Thors, tetapi ternyata Floki masih merasa nggak terima dengan pelanggaran yang sudah dilakukan Thors, ketika dia sengaja memalsukan kematiannya. Karena itulah, Floki diam-diam menyewa Askeladd untuk membunuh Thors.

7. Terbunuh oleh Pasukan Askeladd

Thors vinland saga

Ketika dikepung oleh pasukan Askeladd, pada awalnya Thors Vinland Saga sempat menang. Namun dia terpaksa harus menyerahkan dirinya, karena anaknya, Thorfinn, disandera oleh Bjorn, salah satu bawahan Askeladd.

Momen itulah juga yang akhirnya menyebabkan kematian Thors, di mana dia terkena anak panah dari pasukan Askeladd. Melihat kematian ayahnya tersebut, Thorfinn pun sangat marah dan berambisi untuk melakukan balas dendam terhadap Askeladd.

Nah, itulah daftar 7 fakta Thors Vinland Saga versi Popstation.id yang masih belum banyak diketahui. Apakah kamu punya fakta menarik lainnya tentang Thors Vinland Saga? Yuk, tulis pendapat kamu di kolom komentar!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *